Penyejuk Hati Bagi Orang-Orang Bertauhid Bab 35 - Ustadz Abdullah Zaen, Lc., MA

Penyejuk Hati Bagi Orang-Orang Bertauhid Bab 35 - Ustadz Abdullah Zaen, Lc., MA




Penyejuk Hati Bagi Orang-Orang Bertauhid Bab 35 - Ustadz Abdullah Zaen, Lc., MA Bab Penjelasan Tentang Riya Bisa Menghapuskan Tauhid Riya adalah, Beramal dengan niat agar dilihat Dan dipuji orang lain. قُلۡ إِنَّمَآ أَنَا۠ بَشَرٞ مِّثۡلُكُمۡ يُوحَىٰٓ إِلَيَّ أَنَّمَآ إِلَٰهُكُمۡ إِلَٰهٞ وَٰحِدٞۖ فَمَن كَانَ يَرۡجُواْ لِقَآءَ رَبِّهِۦ فَلۡيَعۡمَلۡ عَمَلٗا صَٰلِحٗا وَلَا يُشۡرِكۡ بِعِبَادَةِ رَبِّهِۦٓ أَحَدَۢا Katakanlah (Muhammad), “Sesungguhnya aku ini hanya seorang manusia seperti kamu, yang telah menerima wahyu, bahwa sesungguhnya Tuhan kamu adalah Tuhan Yang Maha Esa.” Maka barangsiapa mengharap pertemuan dengan Tuhannya maka hendaklah dia mengerjakan kebajikan dan janganlah dia mempersekutukan dengan sesuatu pun dalam beribadah kepada Tuhannya.” -Sura Al-Kahf, Ayah 110 Riya termasuk syirik kecil. Kesimpulan Ibadah akan diterima Allah bila bersih dari kesyirikan Dan Riya termasuk jenis kesyirikan. Syiekhul Islam berkata, adapun pertemuan dengan Allah sebagian ulama dahulu Dan belakangan telah menafsirkan pertemuan yang berarti melihat Allah. Para ulama mengatakan Pertemuan itu didalamnya kita bisa melihat Allah dihari kiamat. وُجُوهٞ يَوۡمَئِذٖ نَّاضِرَةٌ Wajah-wajah (orang mukmin) pada hari itu berseri-seri, -Sura Al-Qiyamah, Ayah 22 إِلَىٰ رَبِّهَا نَاظِرَةٞ memandang Tuhannya. -Sura Al-Qiyamah, Ayah 23 Dalil 2 (Hal 472) Dari Abu huroiroh, Rasulallah berkata Allah berfirman Aku paling tidak butuh dengan sekutu. Barangsiapa beramal yang menyekutukan Ku dengan sesuatu apapun Aku aoan tinggalkan Dan kesyirikannya. HR. Muslim Riya bermacam-macam Imam ibnu rojab membagi riya Menjadi dua, Riya total (riyanya orang munafik) dan riya sebagian dari kaum muslimin. Kaum munafik keislaman mereka pun dalam rangka riya. Sementara riya kaum mukminin ikhlas nya terkadang tercampur riya. Imam Ahmad berkata, Seandainya seseorang beramal dari Awal berniat ikhlas dan ditengah ibadah muncul riya serta dia berusaha memerangi riya tersebut maka insya Allah pahalanya tidak rusak. Namun apabila dibiarkan maka Ada perbedaan pendapat apakah pahalanya hilang atau tetap. Imam ahmad Dan ibnu jarir menguatkan pendapat bahwa masih mendapatkan pahala dari niat yg ikhlas diawal. Kesimpulan Amalan yang ternodai kesyirikan akan tertolak. Dan riya termasuk kesyirikan Dalil 3 (Hal 474) HR Ahmad, Dari abu syaid Rasulallah bersabda maukah kalian Aku beritahu sesuatu yang lebih aku kuatirkan dibandingkan munculnya dajjal? Para sahabat berkata iya wahai Rasulallah. Rasulallah bersabda yang Aku khawatirkan adalah syirik yang tersembunyi. Rasulallah memberi contoh Ada seseorang yang sholat kemudian dia membaguskan sholat karena merasa sedang diperhatikan orang lain. Kesimpulan Riya adalah Salah satu dosa yang paling dikhawatirkan Rasulallah menjangkiti umatnya. Maka wajib Kita mewaspadainya.

Posting Komentar

Copyright © Video Dawah Islam - Dakwah & Tausiah harian Indonesia . Designed by OddThemes and Seotray