
Ngaji Asmaul Husna: Makna Nama Allah Al-Haq - Ustadz Abdullah Zaen, Lc., MA Dalam Al Quran nama Al Haq terulang 10x. Salah satunya surat thoha 114 فَتَعَٰلَى ٱللَّهُ ٱلْمَلِكُ ٱلْحَقُّ Maka Maha Tinggi Allah Raja Yang sebenar-benarnya, Hadits, dalam doa iftihtah setiap tahajud yang dibaca Rasulallah. Al Haq diterjemahkan dengan Yang Maha Benar Makna dari Al Haq adalah Allah benar-benar ada. Sehingga tidak mungkin diragukan keberadaan Nya. Makna berikutnya, Allah itu satu-satinya yang berhak untuk disemba / iibadahi. Suat al Hajj 62, perbandingan antara penyembahan kepada Allah dan selain Allah ذَٰلِكَ بِأَنَّ ٱللَّهَ هُوَ ٱلْحَقُّ وَأَنَّ مَا يَدْعُونَ مِن دُونِهِۦ هُوَ ٱلْبَٰطِلُ وَأَنَّ ٱللَّهَ هُوَ ٱلْعَلِىُّ ٱلْكَبِيرُ Kuasa Allah) yang demikian itu, adalah karena sesungguhnya Allah, Dialah (Tuhan) Yang Haq dan sesungguhnya apa saja yang mereka seru selain dari Allah, itulah yang batil, dan sesungguhnya Allah, Dialah Yang Maha Tinggi lagi Maha Besar. Allah itu Maha Benar Dzat Nya, dan juga Maha Benar Sifat-sifatNya. Semua sifat-sfat Allah itu sempurna, dan tidak mungkin selain Allah ada jika Allah tidak mengadakannya. Allah selalu sempurna, selalu indah dan agung. Allah selalu dan akan terus dikenal kebaikanNya. Karena Allah Maha Benar maka seluruh ucapan Allah itu pasti benar. Sehingga Al Quran yang merupakan kalam Allah kita harus yakin bahwa itu pasti benar. Perbuatan Allah juga pasti benar. Dan pertemuan dengan Allah pasti benar. Dan janji Allah pasti benar. Dan para Rasul Allah pasti benar (ajaran yang dibawa para rosul). Dan kitab-kitab Allah Pasti benar. Dan agama Allah (islam) adalah yang paling benar. Dan beribadah kepada Allah itulah yang benar / pasti baik.
Posting Komentar